Tidak terasa sudah setahun sejak saya memposting
berita Korean Broadcasting Awards dan Seoul International Drama Awards tahun
lalu.
Bagaimana ya, hasilnya tahun ini?
Dimulai dari Korean
Broadcasting Awards oleh Asosiasi Penyiaran Korea...
Bertempat di MBC Headquarters, Sangam-dong, tepat
tanggal 3 September 2015, variety show MBC yang populer, Infinity Challenge, membawa pulang piala Daesang. Acara MBC lain, Mask King turut diapresiasi sebagai
Program Hiburan Terbaik.
Sementara itu, penulis Punch kembali membawa dramanya tersebut meraih predikat Drama Terbaik
tahun ini.
Aktor Jo Jae
Hyun yang bermain dalam Punch pun tidak ketinggalan naik podium kala itu
menerima penghargaan individu kategori aktor.
What Happens to
My Family (KBS2) juga mendapatkan penghargaan di kategori yang sama untuk
drama dengan episode yang lebih banyak.
Dan dari stasiun tv yang sama, Superman Is Back dianugerahi predikat Variety Show Terbaik.
Beralih ke Seoul
Drama Awards ke 10 yang menyelenggarakan acara puncak seminggu kemudian...
Drama tvN Misaeng
akhirnya mendapat penghargaan tertinggi sebagai Mini-Series Terbaik setelah
bersaing dengan Bad Guys dan Mini-Series negara Norway, Amerika, UK, Austria,
dan Australia (meski PD Kim Won Seok belum berhasil bersaing dengan PD dari
negara-negara lain hehe).
Kalau Ji Sung,
Yoona’s Street dan penulisnya Kim Woon Kyung, bisa menang kayak
Misaeng, pasti bangga banget deh penggemarnya. Tapi masuk nominasi saja udah
acungin jempol deh! Acara internasional sih...
Drama MBC Kill
Me Heal Me tidak mau kalah dengan memboyong penghargaan sebagai Drama Korea
Terbaik, diikuti drama Joseon Gunman dan Pinocchio yang menempati peringkat
bawahnya.
Kedua artis yang berperan dalam drama tesebut, Hwang Jung Eum dan Lee Jun Ki pun turut mendapat masing-masing predikat aktris Hallyu
Drama dan aktor Hallyu Drama. Ngomong-ngomong Lee Jun Ki dapet lagi nih setelah pada tahun 2013 juga menerima penghargaan yang sama berkat drama sageuk Arang and Magistrate-nya. Jangan-jangan tahun depan dapet juga. Dramanya tahun ini sageuk :P
Hmmm, Punch belum bisa ya kalau saingan sama drama dan
artis sekelas mereka? Atau ada rekomendasi lain yang pantas untuk kategori di
atas? Hihihi...
Sedangkan untuk Hallyu Drama OST Awards diberikan
kepada Taeyeon Girls Generation yang
memang sering mengisi OST drama-drama favorit^^
Di samping itu, PD Lee Byung Hoon, aktris Lee
Young Ae dan aktor Lee Min Ho diapresiasi
atas pencapaian mereka sebagai bintang Hallyu dalam peringatan 10 tahun acara
ini.
Bahkan Lee Min
Ho (bersama Chu Ja Hyun, dan
penyanyi The One) mendapatkan
penghargaan keduanya sebagai artis Korea terpopuler versi Mango TV.
Wah, wah, bagaimana dengan acara penghargaan lain nih?
Dalam waktu dekat tanggal 9 Oktober nanti, melalui host Choi Soo Young Girls Generation dan Oh Sang Jin, Korea Drama Awards 2015 akan mengumumkan pemenang dari
nominasi yang sebulan sebelumnya telah dipublikasikan.
Dari kategori Daesang (Grand Prize), saya sendiri
nggak bisa milih antara Kim Soo Hyun (Producer), Joo Won (Yong Pal), Ji Sung
(Kill Me Heal Me), Cha Seung Won (Hwajung), Yoo Dong Geun (What Happens with My
Family). Apalagi kalau ngeliat kategori Drama Terbaik...
Beuh! Producer, Yongpal, Misaeng, Kill Me Heal Me,
Heard It Through Grapevine saling beradu memperebutkan penghargaan tertinggi
sebuah drama.
![]() |
I Remember You |
Saya cuma nggak nyangka aja selain penulis Jung Yoon
Jung (Misaeng), Jang Hyuk Rin (Yong Pal), Kim Woon Kyung (Yoona’s Street),
ternyata ada pula Kwon Ki Young (I Remember You) dan Jo Hyoun Kyoung (Maids).
Penulis Punch kalah saing setelah dua kali jadi Penulis Terbaik Baeksang Art awards???
Namanya juga beda penilaian :D
Tapi PD Ahn Pan Seok (Heard It Through Grapevine), Kim
Jin Man (Kill Me Heal Me), Seo Soo Min – Pyo Min Soo (Producer), dan Kim Won
Seok (Misaeng) tetep masuk kok seperti acara penghargaan lain. Hanya saja kali
ini ketambahan Jo Hyun Tak (Maids) dalam nominasi tersebut.
Trus jangan tanya nominasi Top Excellence Actor ya?
Lee Jong Suk (Pinocchio), Im Si Wan (Misaeng), Park Hae Jin (Bad Guys), dan
Yoochun (The Girl Who Sees Smells) sudah pasti masuk meski aktor terakhir yang
saya sebut ini sedang menjalani wamil. Entah didasarkan pada apa sampai nama Jo
Jae Hyun (Punch) yang berkali-kali mendapat penghargaan ini juga tidak masuk.
Hanya ada Yoo Joon Sang (Heard It Through Grapevine) saja yang berasal dari
kalangan ahjussi.
Berkebalikan dengan Top Excellence Actor, nominasi Top
Excellence Actress sendiri rupanya didominasi aktris senior seperti Kim Tae Hee (Yongpal), Kim Hee Sun (Angry
Mom), Hwang Jung Eum (Kill Me Heal Me), Jang Nara (I Remember You), dan Park
Shin Hye (Pinocchio) #eh. Park Shin Hye memang sudah dewasa, bukan? Mulai
akting dari zaman masih imut-imutnya :)
Tidak sampai di situ penghargaan untuk para aktor dan
aktris Korsel dalam Korea Drama Awards 2015. Ada Excellence Actor Award yang
diperebutkan Kim Dae Myung, (Misaeng), Lee Joon (Heard It Through Grapevine),
Seo Kang Joon (Hwajung), Jo Jung Suk (Oh My Ghost), dan Seo In Guk (I Remember
You). Ada Excellence Actor Actress Award untuk salah satu dari Choi Soo Young
(Spring Days), Seo Hyun Jin (Let’s Eat 2), UEE (High Society), IU (Producer),
Kim Sa Rang (My Love Eun Dong).
Juga Best Rookie Award untuk bintang-bintang
muda seperti Nam Tae Hyun (Late Night Restaurant), Park Chanyeol (EXO Next
Door), Yook Sung Jae (School 2015), Nam Joo Hyuk (School 2015), Seo Young Joo
(Snowy Road), Lim Ji Yeon (High Society), Chae Soo Bin (Bluebird House), Jo Soo
Hyang (School 2015), Lee Sung Kyung (Flowers of The Queen), dan Kim Seol Hyun
(Orange Marmalade).
Sumber:
Beatuscorner
No comments :
Post a Comment